Sabtu, 30 November 2013

Adobe Photoshop



Adobe Photoshop, atau biasa disebut Photoshop, adalah perangkat lunak editor citra buatan Adobe Systems yang dikhususkan untuk pengeditan foto/gambar dan pembuatan efek. Perangkat lunak ini banyak digunakan oleh fotografer digital dan perusahaan iklan sehingga dianggap sebagai pemimpin pasar (market leader) untuk perangkat lunak pengolah gambar/foto, dan, bersama Adobe Acrobat, dianggap sebagai produk terbaik yang pernah diproduksi oleh Adobe Systems. Versi kedelapan aplikasi ini disebut dengan nama Photoshop CS (Creative Suite), versi sembilan disebut Adobe Photoshop CS2, versi sepuluh disebut Adobe Photoshop CS3 , versi kesebelas adalah Adobe Photoshop CS4 , versi keduabelas adalah Adobe Photoshop CS5 , dan versi yang terakhir (ketigabelas) adalah Adobe Photoshop CS6.
Meskipun pada awalnya Photoshop dirancang untuk menyunting gambar untuk cetakan berbasis-kertas, Photoshop yang ada saat ini juga dapat digunakan untuk memproduksi gambar untuk World Wide Web. Beberapa versi terakhir juga menyertakan aplikasi tambahan, Adobe ImageReady, untuk keperluan tersebut.
Photoshop juga memiliki hubungan erat dengan beberapa perangkat lunak penyunting media, animasi, dan authoring buatan-Adobe lainnya. File format asli Photoshop, .PSD, dapat diekspor ke dan dari Adobe ImageReady. Adobe Illustrator, Adobe Premiere Pro, After Effects dan Adobe Encore DVD untuk membuat DVD profesional, menyediakan penyuntingan gambar non-linear dan layanan special effect seperti background, tekstur, dan lain-lain untuk keperluan televisi, film, dan situs web. Sebagai contoh, Photoshop CS dapat digunakan untuk membuat menu dan tombol (button) DVD.
Photoshop dapat menerima penggunaan beberapa model warna:
  • RGB color model
  • Lab color model
  • CMYK color model
  • Grayscale
  • Bitmap
  • Duotone
Salah satu kunci untuk mahir menggunakan photoshop adalah mengetahui fungsi-gungsi yang ada dalam photoshop diantaranya adalah toolbox atau tool panel. Toolbox adalah sekumpulan alat yang sering digunakan dalam proses editing gambar yang biasanya terletak disamping kiri pada area kerja photoshop. Berikut adalah toolbox pada Adobe Photoshop:




Move Tool fungsinya untuk memindahkan objek berupa teks maupun gambar.


Marquee Tool fungsinya untuk membuat seleksi gambar.

Lasso Tool digunakan untuk membuat area seleksi secara bebas sesuai dengan gerakan mouse.

Quick Selection Tool berfungsi untuk membuat seleksi dengan cepat.

Crop & Slice Tool, Crop digunakan untuk memotong area tertentu dari gambar. Sedangkan slice tool berfungsi untuk memotong gambar menjadi bagian-bagian kecil untuk disimpan sekaligus sesuai bagian yang kita buat.

Eyedropper Tool berguna untuk mengambil sampel warna pada gambar dan menyimpannya di box warna.

Brush & Patch Tool, brush tool ada 2 yaitu spot healing brush tool dan healing brush tool. Sedangakan patch tool berfungsi untuk menggantikan bagian yang diseleksi dengan bagian lain pada gambar yang kita pilih dengan bentuk yang sama persis.

Brush & Pencil Tool, brush tool berfungsi untuk membuat sapuan seperti kuas pada gambar. Pencil tool berfungsi untuk membuat goresan secara bebas seperti sebuah pensil.

History Brush Tool digunakan untuk mengembalikan gambar yang sudah dibrush ke kondisi awal.

Stamp Tool berfungsi untuk melukis sesuai target/objek yang kita tentukan.

Gradient & Paint Bucket Tool, gradient tool digunakan untuk memberikan warna pada gambar dengan pola gradasi tipe liner, reflected, angel atau diamond. Paint bucket tool berfungsi untuk mengisi/mengganti warna objek dengan warna foreground yang sudah ditentukan.

Eraser Tool berfungsi untuk menghapus objek/gambar dan mengembalikannya kekeadaan semula.

Blur, Sharpen & Smudge Tool, blur tool untuk menghaluskan bagian tertent pada sebuah gambar. Sharpen tool berfungsi untuk mempertajam bagian tertentu pasa gambar. Smudge tool berfungsi untuk memberikan efek sentuhan jari pada cat yang masih basah.

Dodge, Burn & Sponge Tool, dodge tool berfungsi untuk memberikan efek terang pada sebuah objek/gambar tertentu. Burn tool berfungsi untuk memberikan efek gelap pada sebuah objek/gambar tertentu. Sponge tool berfungsi untuk meningkatkan saturation pada objek/gambar tertentu.

Type/Text Tool berguna untuk membuat/memasukkan text atau tulisan kedalam gambar.

Pen & Point Tool, pen tool berfungsi untuk membuat patch sebagai alat gambar atau seleksi.

Shape Tool digunakan untuk menggambar/menambahkan bentuk-bentuk tertentu.

Path & Direct Selection Tool digunakan untuk memilih dan mengedit path yang diinginkan.

Zoom Tool digunakan untuk memperbesar atau memperkecil tampilan gambar.

Hand & Rotate Tool, hand tool berguna untuk memindahkan/menggeser posisi gambar dalam kanvas. Rotate tool digunakan untuk memutar jendela gambar secara keseluruhan.

Foreground & Background, foreground untuk menentukan warna depan sedangakan background untuk warna latar belakang.

Screen Mode untuk merubah tampilan jendela dari tampilan standar, full screem dengan menu atau full screen.

Editing Mode untuk menentukan mode mengedit.







Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar